Pengenalan
Pendidikan Bagi Generasi Muda adalah Fondasi Gereja dan Bangsa
…
Tetapi carilah dahulu Kerajaan Allah dan kebenarannya, maka semuanya itu akan
ditambahkan kepadamu. (Mat_6:33)
Permulaan
hikmat adalah takut akan TUHAN, semua orang yang melakukannya berakal budi yang
baik. Puji-pujian kepada-Nya tetap untuk selamanya. (Mz_111:10).
Takut akan TUHAN adalah
permulaan pengetahuan, tetapi orang bodoh menghina hikmat dan didikan. (Amsl_1:7)
Permulaan
hikmat adalah takut akan TUHAN, dan mengenal Yang Mahakudus adalah pengertian. (Amsl_9:10)
Takut
akan TUHAN adalah sumber kehidupan sehingga orang terhindar dari jerat maut. (Amsl_14:27)
Takut akan TUHAN adalah
didikan yang mendatangkan hikmat, dan kerendahan hati mendahului kehormatan. (Amsl_15:33)
Ganjaran
kerendahan hati dan takut akan TUHAN adalah kekayaan, kehormatan dan kehidupan.
(Amsl_22:4)
… supaya hati mereka terhibur dan mereka
bersatu dalam kasih, sehingga mereka memperoleh segala kekayaan dan keyakinan
pengertian, dan mengenal rahasia Allah, yaitu Kristus, sebab di dalam Dialah
tersembunyi segala harta hikmat dan pengetahuan (Kol. 2:2-3).
Tujuan pendidikan yang terutama dan yang benar adalah karakter ditambah inteligen. (Rev. Martin Luter King, Jr.).
Dari keduanya ini, karakter
lebih penting daripada iteligen. Kita semua memang harus melakukan berbagai
upaya untuk mengembangkan kemampuan intelektual yang luar biasa bagi anak-anak
kita. Hal ini tidak salah, namun ingatlah bahwa pada akhirnya:
KITA
AKAN LEBIH MEMERLUKAN ANAK-ANAK YANG BERKARAKTER BAIK DARIPADA ANAK-ANAK YANG
HANYA SEKEDAR MEMILIKI KEMAMPUAN INTELEKTUAL.
(You are all in the business of educating young people and there are enormous pressures to make them excellent. I have nothing against excellence, but at the end of the day we do not need more of the best and the brightest, but we need more of those who have good character).
(You are all in the business of educating young people and there are enormous pressures to make them excellent. I have nothing against excellence, but at the end of the day we do not need more of the best and the brightest, but we need more of those who have good character).
(Ralph Emerson, Ahli
filsafat Amerika)
Tidak Ada Anak Yg Diciptakan Bodoh ataupun Jahat
Setiap anak manusia, ditenun hidupnya dari
rahim ibu mereka secara DAHSYAT dan AJAIB;
sesuai GAMBAR dan RUPA ALLAH,
supaya MEREKA BERKUASA ATAS SELURUH
BUMI (Kej. 1:26 – 27; Mz. 139: 13 - 16).
Allah
punya rancangan yg indah buat mereka yaitu rancangan
damai sejahtera untuk memberikan kepada mereka hari depan yang penuh harapan, dan
bukan rancangan kecelakaan, (Jer
29:11).
Lingkungan dunia dengan sikap
‘kotor’, tingkah laku ‘kotor’ dan perkataan- perkataan ‘kotor’ yang akan mempengaruhi mereka dan membawa mereka keluar dari rancangan
Allah! ‘Kekotoran rohani’ yang dialami anak dalam kehidupan sehari-hari,
termasuk makanan dan minuman serta uang haram
yang dipakai untuk menghidupkan mereka akan membuat hidup mereka menjadi haram pula.
Dampak Perkataan Terhadap Anak
Seorang Peneliti dari Jepang, Masaru
Emoto, telah berhasil menemukan efek kata-kata dan pikiran terhadap air.
Air yang di ucapkan kata-kata yang positif akan membentuk butiran kristal yang
sangat indah dan sempurna, sementara air yang diucapkan kata-kata yang negatif
akan membentuk gumpalan buruk tak beraturan. Karena tubuh kita dan anak kita
memiliki kandungan air lebih dari 80% maka setiap
kata yang kita ucapkan juga akan memberikan efek yang serupa pada anak kita.
Waspadala!
Seorang ibu - Penulis Puisi, Dorothy Low Nolte, menulis sebuah
karya indah yang berjudul “Children Learn
from What They Live With”. Puisi ini ternyata tidak hanya sekedar puisi
biasa melainkan sebuah maha karya yang telah dibuktikan kebenarannya oleh
Masaru Emoto dan didedikasikan khusus untuk para orang tua diseluruh
dunia.. Mari kita simak bersama gubahannya (Hasil Terjemahan) .
Jika anak anda banyak dicela maka; ia akan terbiasa
menyalahkan orang lain.
Jika
anak anda banyak dimusuhi maka; ia akan terbiasa menentang dan mendendam.
Jika
anak anda banyak ditakut-takuti maka; ia akan selalu merasa cemas dan
gelisah.
Jika
anak anda banyak dikasihani maka; ia akan terbiasa meratapi nasibnya.
Jika
anak anda selalu diolok-olok maka; ia akan menjadi rendah diri dan
pemalu.
Jika
anak anda selalu dilingkupi oleh rasa iri maka; ia akan terbiasa merasa bersalah.
Jika
anak anda selalu dibohongi maka; ia akan terbiasa hidup dalam kebohongan & kepalsuan.
Jika
anak anda terlalu banyak ditolong maka; ia akan terbiasa hidup bergantung pada
orang lain.
Akan
tetapi ..........
Jika anak anda
banyak diberi pengertian maka; ia akan terbiasa menjadi penyabar.
Jika anak anda banyak
diberi motivasi maka; ia
akan terbiasa untuk percaya diri.
Jika anak anda banyak
dipuji dan dihargai maka; ia
akan terbiasa menghargai & menghormati orang lain.
Jika
anak anda selalu diterima oleh lingkungannya maka; ia akan terbiasa menyayangi dan
mengasihi.
Jika anak anda tidak
banyak dipersalahkan maka; ia
akan bangga menjadi dirinya sendiri.
Jika anak anda banyak
mendapatkan pengakuan maka; ia
akan dengan pasti menetapkan tujuan hidupnya.
Jika anak anda
diperlakukan dengan jujur maka; ia
akan terbiasa hidup jujur & berbuat benar.
Jika anak anda diasuh
dengan tidak berat sebelah maka; ia
akan terbiasa untuk berbuat adil.
Jika anak anda
mengenyam rasa aman dirumah maka; ia
akan terbiasa untuk mempercayai orang di sekitarnya.
Jika anak anda banyak
diberi kesempatan maka; ia
akan menjadi anak yang berani berekspresi dan kreatif.
Jika anak anda banyak
diberi kepercayaan maka; ia
akan menjadi anak yang mandiri.
Jika anak banyak
mendapatkan cinta kasih maka; ia
akan menjadi orang yang peduli dan penuh empati.
Kata Akitab Tentang Perkataan
Wahai para orang tua dimanapun anda berada ..... Sesungguhnya kitalah yang terutama dan
pertama menentukan akan menjadi seperti apa wajah dunia ini melalui pendidikan anak-anak kita tercinta....
(Pesan ibu Dorothy Low Nolte)
Awalilah hidup bersama anak setiap hari dengan
doa, syukur dan firman Tuhan serta satu kata bijak/ motivasi dan pikiran positif, niscaya hari hidup anda sekeluarga akan penuh
sukacita dan bahagia.
JPEG File -Bisa didownload, Silahkan!
Pentas Drama, Puisi dan Lagu oleh siswa TK, SD & SMP Kristen Agape Indah Dalam Perayaan Paskah 2016
No comments:
Post a Comment